Tuhan tau apa yang kita butuhkan , bukan apa yang kita inginkan

.
RSS

my silly#2

Beberapa teman saya menanyakan keberadaan akun facebook. Kok nama loe gak ada?
Yup.
Saya menutup akun facebook. Hanya sementara, jika keadaan sudah pulih dan entah bisa pulih atau tidak. Yang jelas saya tidak akan membuka untuk beberapa waktu kedepan. Mengapa? kenapa?Bagaimana bisa? Jika pertanyaan itu muncul, saya hanya tersenyum dan menjawab "tidak apa-apa". Saya punya alasan yang komplikasi dan jika dijabarkan akan butuh secangkir kopi dan sebatang waktu*hayah!!!
Sayapun mengganti nomer handphone. Dan nomer yang lamapun hanya untuk sementara saja. hingga ada orang yang baik hati membelikan saya hape *sorakin ami..huuuuu

Saya sudah berusaha untuk menikmati hidup. Walaupun kadang rasa ingin keluar dari diri saya sering muncul. Hilangnya kepercayaan kepada diri saya bahkan pada orang lain.
Masalah kemarin membuat saya banyak kehilangan momen bahagia(tepatnya bersyukur).
Saya memang sudah melewati masa sulit itu, walaupun kadang ombak-ombak itu masih bermain-main di pantai tempat saya memulai lagi membangun istana pasir.
Istana yang ia hancurkan beberapa waktu lalu.
Masalah itu seperti tsunami yang menyapu rasa bahagia dan syukur saya.
Saya ini labil, lebay, sensitive, cepet tersinggung, rendah diri, hating myself. iya, kadang-kadang.
Apakah masih ada yang mau berteman dengan orang seperti saya??
Saya menutup diri. Itu yang sedang terjadi sekarang, membuat jarak dalam ukuran yang berbeda-beda.

Saya ingin bahagia dengan diri saya, dengan semua yang telah Tuhan berikan sejak saya bernafas hingga sekarang. yah,,, saya ingin menjadi orang yang lebih bersyukur setiap saatnya, menikmati dan melakukan yang terbaik.
Adalagi yang bertanya ada apa?kenapa di tutup?
Kadang akun tsb hanya ajang pamer, menurut saya, sayapun pernah mengalaminya.
dan saya punya alasan dan tidak biasa saya tulis disini dan saya ucapkan dengan lisan. Cukup saya coret-coret di dinding hati. Tampa seorangpun yang saya ingini untuk mengerti.
Lepas dari itu saya masih ingin mencari harus bagaimanakah saya??

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

4 komentar:

ROe Salampessy mengatakan...

bingung maw coment apa ane. hehe..

dirimu sungguh misterius - semisterius postingan2mu. hehe.

afwan.. jangan dimasukin dihati yah. :)

dunia kecil indi mengatakan...

hope you feel better soon ya :)

Elsa mengatakan...

akun facebook...
teman temanku juga banyak yang menonaktifkan akun FB nya

aku malah, gak pernah punya akun di FB

Baby Dija mengatakan...

Dija mau bikin akun FB Tante...
tapi masih di bawah umur
kata Tante Elsa gak boleh

Followers